Selasa, 17 Juni 2014

1, Mutiara dari Scotlandia

"Mutiara dari Scotlandia" adalah novel cetakan pertama milik bude (bibi tua) ku, Djati Respati. Judul asli novel ini "The Hidden Evil", diterjemahkan oleh Nun Kaes, diterbitkan oleh cypress Jakarta. Buku novel ini dibeli oleh budeku pada tanggal 29 Desember 1979. Berikut aku ketikkan kembali untuk kalian. Semoga bermanfaat. Merdeka!

Delfaji Amardika

1

"DEMI TUHAN, tutup pintu itu!" Seorang lelaki dekat perapian membentak marah saraya terasa adanya angin kencang menghembus masuk ke dalam ruangan menerpa punggung empat pemuda tampan yang sedang menjulurkan dan memanaskan kaki.

"Maaf, kalau anda merasa terganggu," terdengar seorang menjawab dengan sarkatis.

Keempat pengawal istana itu cepat bangkit dari kursi.

Tampak sesosok tubuh berdiri di tengah pintu.

Dandanan orang itu mewah, mengenakan baju beludru di semarakkan oleh beberapa perhiasan, sebuah topi dengan bulu-bulu menghias kepala berambut hitam kelam.

Orang itu mengenakan sepasang sepatu boot tinggi yang anehnya tampak tetap bersih meskipun halaman losmen itu merupakan sebuah kubangan yang besar berlumpur.

"Yang ... Yang Mulya", ujar seorang tergagap, "kami tak menyangka akan berjumpa dengan Anda di sini".

"Aku sendiri tak mengira akan sampai di tempat ini", jawab Duke de Salvoire yang kemudian menutup pintu lalu melangkah mendekat sambil melepas sarung tangan bersulam indah.

(bersambung)

*** kembali ke menu awal novel "Mutiara dari Scotlandia ***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar